Ya Allah, terima kasih kau buat aku mengenalnya


Ketika allah memperkenalkan seorang sosok lain yang tak pernah kau kenal sebelumnya, dan bahkan tak pernah terpikir ia akan masuk kedalam lingkaran hidupmu. Dan,,,kemudian kau mulai mengetahui setiap detil tingkah, sikap, serta baik buruknya. Menjalani silaturahmi yang luar biasa menyenangkan. Itu adalah anugerah, karena tak setiap orang memiliki kesempatan mengenal orang lain.

Dan…aku adalah salah satu orang yang beruntung itu, karena dapat mengenalmu lebih dalam dari yang mereka ketahui tentangmu. Tanpa pernah terpikir sebelumnya, perkenalan yang begitu singkat. Mungkin,…pertemanan itu hanya sesaat, karena aku sadar bahwa setiap detik tidak mungkin sama. Ada takdir lain yang juga allah telah gariskan dihidup kita.

Terkadang aku bertanya, mengapa allah membuatku mengenalmu ?.  Andai kita tak sama – sama di situasi itu mungkin akupun tak kan pernah mengenalmu. Andai silaturahmi itu hanya sebuah perkenalan sederhana dan tanpa ada cerita serta tawa didalamnya mungkin tak akan terselip kisah di memoriku. Tapi itulah kenyataannya.

Berat hati, ketika pikirku jauh melayang mengingat cerita yang pernah kudengar darimu, nasehat yang pernah kau tujukan untukku. Sekali lagi itulah kenyataannya. Tak tau sampai batas mana ingatan ini akan tetap tersimpan. Terkadang aku berusaha melupakan ceritaku ini, tapi tetap saja sesekali semuanya seakan muncul kembali seperti dejavu.

Entah mengapa aku mulai terdasar bahwa waktu tak akan selamanya izinkan aku melihatmu, seperti kenyataan ini, perpisahan. Mengapa terasa berat ya allah, haru L. Entah kapan aku akan melihatnya lagi ?, Apakah takdir akan berulang sekali lagi seperti awal aku mengenalnya waktu itu ?. Begitu banyak tanya tentang takdir ini, tapi akhirnya aku dapatkan sebuah kesimpulan bahwa silaturahmi (pertemanan/persaudaraan) yang dijalin dengan sangat baik itu indah, seperti hari hari yang cerah, yang memberikan semangat untuk melewati detik demi detik yang allah telah gariskan. Ya allah terima kasih kau buat aku mengenalnya…

♥♥♥

Komentar